oleh Lusia Yuli Hastiti
Photo by Lusia |
setiap yang berakhir pasti ada permulaannya
setiap perjumpaan pasti ada perpisahannya
aku sering bertanya-tanya
apakah perlu merayakan kepergian seseorang
atau cukup membiarkan saja
pergi tanpa perayaan
tanda berakhirnya kebersamaan
bagiku, perayaan itu
hanya akan memberi seribu kenangan
tanpa mampu digenggam dengan tangan
kenangan yang akan tergantung di awangan
suatu hari nanti kenangan itu
meronta minta diputar ulang
ya...ya...
engkau yang lusa akan terbang ke bulan
syair ini adalah sebuah perayaan
yang ditulis oleh penyair nakal
engkau boleh menyobeknya
atau menyimpannya dalam kantong ingatan.
Lampung Timur, 21 Juni 2018
Puisi diambil dari Kumpulan Puisi Juni 2019#2
#Simfoni Empat Musim#halaman 68
kusimpan di antara gelombang elektromagnetik
BalasHapussampai tiba saatnya ia menyengat memori di frekuensi yang sama
Reunian dalam memori Pak?
BalasHapushe...
Hapus