Sabtu, 04 Februari 2017

Hidayati, S.Pd. Anggota Komunitas Guru Menulis dari Nunukan


Hidayati, S.Pd., lahir di Nunukan, 9 April 1981. Mempunyai ayah yang bernama Wagiran, dan ibu Indo Uppe ( Alm). Hampir sebagian besar masa kecil dan masa remajanya dihabiskan di Nunukan.

Mulai dari bersekolah di SDN 005 Nunukan, SMP 1 Nunukan angkatan 96, serta SMAN 1 Nunukan angkatan 99. Karena keterbatasan biaya, hampir saja tidak melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, Alhamdulillah ternyata Tuhan tidak tidur, dan memberikan jalan baginya untuk melanjutkan pendidikan. Dengan beasiswa dari ADB, akhirnya melanjutkan pendidikan di FKIP Universitas Mulawarman, Kalimantan Timur, program studi Matematika.

Setelah menyelesaikan studi di tahun 2004, diterima menjadi PNS guru pada tahun 2005, bertugas di SMAN 1 Nunukan Kalimantan Utara. 

Menikah ditahun 2009, dengan suami Supendi, ST, dan telah dianugerahi 3 orang cahaya mata. 

Mempunyai hobi membaca, menulis, dan menggambar. Menerbitkan sebuah buku, merupakan mimpi yang diidamkan sejak lama, Alhamdulillah bertemu dengan penerbit LingkarAntarNusa, yang bersedia menerbitkan karyanya bersama karya guru lainnya. Baginya, meskipun ia tidak bisa menjelajah dunia secara nyata, cukuplah tulisan-tulisannya yang menjelajah. 

Selama menjadi guru, beberapa penghargaan yang diperoleh antara lain, juara Guru Berprestasi Kabupaten tahun 2013, finalis Simposim Guru tahun 2015, juara harapan 3 menulis Tribun Kaltim, finalis Lomba Best Practice 2015. 

Beberapa buku yang telah diterbitkan bersama karya rekan guru lainnya antara lain adalah, Pantun pendidikan 1, kumpulan puisi Kupu-Kupu di Padang Ilalang: Kumpulan Puisi Guru 4, serta KAPUR & PAPAN Kisah Pengalaman Lucu Guru 2, Guru Berpantun, serta Cura Minimorum: Meneroka Sempena #1 Kumpulan Artikel Pendidikan Komunitas Guru Menulis dengan artikel berjudul Guru Sejati, Sebuah Oasis pada Era Globalisasi Pendidikan
Menulislah, maka kau akan di kenang sepanjang masa.
Cek profile di Facebook: https://www.facebook.com/hidayati.ida.756?fref=ufi


Karya Bersama Komunitas Guru Menulis: 



1000 Pantun Pendidikan




pantun anak, kumpulan pantun untuk anak-anak, karya Abdul Hakim [et al.]




Pantun Pendidikan 1 Kumpulan Pantun Komunitas Guru Menulis




Pantun Nusantara, Kumpulan Pantun Komunitas Guru Menulis #3




Guru Berpantun Kumpulan Pantun Komunitas Guru Menulis #2




Kupu-Kupu di Padang Ilalang: Kumpulan Puisi Guru 4
Senja Merah
Aku Adalah Dirimu…
Putih
Sebuah Hati Tanpa Nama
Cinta yang Jauh
Engkau Tidak Sendiri
Cinta
Untukmu
Hujan





Puisi Akrostik #1: Kumpulan Puisi Akrostik Komunitas Guru Menulis
Hidayati
Damai Indonesiaku
Cinta
Awan Putih
Senja Merah




Haiku Guru #1 karya Komunitas Guru Menulis



ARTIKEL PENDIDIKAN


Cura Minimorum: Meneroka Sempena #1 Kumpulan Artikel Pendidikan Komunitas Guru Menulis
Anak, Maha Karya dengan Multiple intelligences




Guru Kudet, Menjadi Pendidik Masa Depan, Meneroka Sempena #2 Kumpulan Artikel Pendidikan Komunitas Guru Menulis
Guru Sejati, Sebuah Oasis pada Era Globalisasi Pendidikan



KISAH PENGALAMAN


3 Alinea Ibu
Ibu Cahaya Hidupku




3 Alinea Cinta
Riak Ombak Penuh Cinta




KAPUR & PAPAN Kisah Pengalaman Lucu Guru 2
Dari Salah Masuk Hingga Kiri Jadi Kanan dan Kanan Jadi Kiri

0 komentar:

Posting Komentar