Foto oleh Rodolfo Clix dari Pexels |
Karena lebih suka ke luar
Lidah pun turut
Lalu menggantung diri
di leher tuannya itu tadi
Sejak itulah
Lidah dibilang dasi
dan mulai dibumbui warna itu ini
Biar tampak keren, indah dan meyakinkan
Si tuan tambah tenang
Sebab ujung dasinya yang menjulur
sampai ke pusat terbawah itu pun
Terlindung rapi jali di balik jas beruangnya
yang tebal dan kebal cuaca itu
Dalam lindungan begitu itulah
Dasi semakin leluasa
Menjilat apa saja
yang ia maui
Itulah dasi
Di leher tuan-tuan kami
Sampai ke guru-guru kampung
yang tadi di kelas mengajari kami
Jagai lidah dalam pagaran gigi
Sampai lidah jaga badan
Sekarang?
Baobolak, 21 Januarib2011
0 komentar:
Posting Komentar